Netty Sitepu
Sungguh Tuhan itu sangat
baik karena saat suami ikut nyalon jadi kepala desa, didesanya suami, saudara
dan keluarga suami tidak ada yg mendukung, abang sepupunya yg lagi menjabat
sebagai kepala desa pun menyuruh kami mundur jangan nyalon karna ada yg didukung beliau.
sy hanya bisa lakukan
berdoa dan berpuasa, berserah penuh kpda Tuhan,
Sy minta petunjuk kpda
Tuhan spya dijumpakan dgn tim yg solit,
setiap pertemuan kami awali dgn doa, sedang lawan politik mengandalkan
dukun.
1 dari pesaing suami
berkata sambil mengejek sy katanya $
didesa ini kalo hanya mengandalkan Tuhan
tidak akan menang $
Sy terus berpuasa dan
berdoa , puji Tuhan pemilihan dipercepat 3 hari, selama 3 hari itu sy dan tim
hanya menyembah dan berdoa, syukur juga kpda pak Okky memberi saran spya
membacakan Masmur 91, maka sy ajak semua tim untuk mendeklarasikan setiap ayat
yg ada. Sebab calon yg lain pakai dukun dan ada juga yg Kesurupan.
Puji Tuhan saudaraku
dihari H nya sy berserah penuh kpda Tuhan Yesus
dimana sy dan suami juga anak" tdk bisa memilih karna bukan warga
desa tsb, lalu sy ambil posisi jadi pendoa dan menaikkan masmur pujian sampe
penghitungan suara di jam 13.30, panitia mengumumkan bahwa: Jaksen Tarigan (no 4 ) menang dgn perolehan suara 253
mengalahkan kandidat yg lain.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar