Rabu, 24 Agustus 2022

Saat Teduh Pagi Hari K U A T

 

SAAT TEDUH PAGI HARI

Judul   : K U A T

Baca    : Efesus 6:10

Akhirnya, hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan, di dalam kekuatan kuasa-Nya.

 

            Sahabat Kristus, kondisi hidup yang ada saat ini seringkali membuat kita lemah, jatuh dan tidak berdaya. Persoalan hidup yang datang silih berganti, pergumulan hidup yang seakan tiada berhenti atau berbagai situasi yang tiba-tiba datang tanpa pernah kita duga. Hal-hal itu membuat kita seringkali kehilangan fokus bahkan mempertanyakan mana pertolongan Tuhan.

            Firman Tuhan mengatakan hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan. Kata kuat di dalam Tuhan artinya kita ini bersandar pada Tuhan, berharap pada Tuhan atau memiliki iman yang berakar kuat sehingga tidak mudah dicabut oleh apapun dan siapa pun.

            Kuat di dalam Tuhan bukan sekedar dikuat-kuatkan oleh karena kekuatan sendiri. Bukan sekedar karena identitas agamawi, maka kita kuat di dalam Tuhan. Orang yang kuat di dalam Tuhan dia akan tenang menghadapi segala situasi yang ada, karena dia berjalan teguh di dalam kebenaran Firman Tuhan.

            Orang yang kuat dalam Tuhan tidak akan panik, oleh karena Firman Tuhan mengatakan jangan takut. Orang yang kuat dalam Tuhan tidak akan kuatir sebab Firman Tuhan yang mengatakannya. Orang yang kuat dalam Tuhan akan berdiri tegak saat badai hidup melanda sebab damai sejahtera dia miliki berdasarkan janji Firman Tuhan.

            Orang yang kuat dalam Tuhan tidak perlu menunggu berkat, tidak perlu menunggu mujizat bahkan tidak perlu menunggu ada yang bernubuat untuknya. Dia tidak akan kehilangan arah sebab kekuatan dalam dirinya ada berdasarkan kebenaran Firman Tuhan. Kekuatan rohnya diperoleh dari keintiman dengan Tuhan hari demi hari.

            Sahabat Kristus, mari kita sama-sama berakar kuat dalam Tuhan, di dalam kekuatan kuasaNya. Oleh karena itu tidak akan ada satu pun kuasa, pribadi atau situasi yang bisa menghancurkan iman kita. Tetap setia sampai garis akhir. Tuhan Yesus memberkati (Untuk dukungan doa. Mizpa Ministry. WA : 0895623356501)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KESAKSIAN PELAYANAN

Jumpa Dengan Tuhan Edisi 09 November 2023 "Kuat Di Dalam Tuhan"

  JUMPA DENGAN TUHAN Judul     : Kuat Di Dalam Tuhan Baca     : Efesus 6:10 Akhirnya, hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan, di dalam kek...