Selasa, 26 Juli 2022

Saat Teduh Pagi Hari : Imam Yang Tidak Memandang Ringan

 

SAAT TEDUH PAGI HARI

Judul   : Imam Yang Tidak Memandang Ringan

Bacaan    : Yeremia 8:10c-11

baik nabi maupun imam,

semuanya melakukan tipu.

Mereka mengobati luka puteri umat-Ku

dengan memandangnya ringan, katanya: Damai sejahtera! Damai sejahtera!,

tetapi tidak ada damai sejahtera.

 

Sahabat Kristus, kemarin terjadi kehebohan di kalangan guru-guru Pendidikan Agama Kristen. Bermula dari unggahan seorang di media sosial yang mengungkapkan bahwa terjadi kekeliruan dalam naskah pelajaran PPKn kelas 7. Pada buku pelajaran PPKn Kelas VII bab IV hal 79 terbitan 2021, dituliskan bahwa pemeluk agama Kristen Protestan dan Kristen Katolik menganut paham Trinitas. Di situ disebutkan bahwa Trinitas terdiri atas Allah, Bunda Maria dan Yesus Kristus sebagai tiga yang tunggal.

Penjelasan tersebut tentu tidak benar dan menyesatkan. Penulis yang tidak memahami ajaran kekristenan menulis semaunya sendiri dan menurut pandangan dia saja. Hal ini pun menjadi perbincangan panas di kalangan guru agama, sampai pihak PGI hingga umat Katolik pun melancarkan protes pada kementerian Pendidikan. Tuntutan jelas yaitu supaya buku tersebut ditarik.

Sekedar diketahui, mulai tahun ini memang kurikulum sudah berganti baru yaitu kurikulum merdeka belajar. Namun masih belum semua menerapkan kurikulum baru ini. Masih ada sekolah yang melanjutkan penggunaan kuriukulum 2013. Buku tersebut masih dalam hitungan kurikulum yang lalu, oleh karena itu Sebagian besar siswa tentu menggunakan buku tersebut sebagai bahan pelajaran. Beruntung ssaat ini masih tahap awal pembelajaran, sehingga bagian itu belum dipelajari.

Penjelasan atau pengajaran yang keliru mengenai konsep kekristenan akan meracuni pikiran banyak anak muda. Buku ini masih berlaku, masih terbitan tahun lalu, walaupun pada akhirnya diputuskan bahwa peredaran buku itu baik secara fisik maupun digital ditarik. Untuk direvisi oleh kementerian Pendidikan. Puji Tuhan ada respon baik dari Menteri Pendidikan sehingga buku tersebut diputuskan untuk ditarik dan direvisi.

Bagaimana sikap kita sebagai pengikut Kristus ketika mendapati hal seperti ini. Bagaimana respon kita sebagai hamba Tuhan atau disebut sebagai imam mendapati fenomena ini. Apakah kita akan menganggap “oh tidak apa-apa itu, biasa namanya manusia tidak sempurna. Biasa, mungkin salah tulis atau salah ketik, sudah biasa itu. Toh sekarang sudah ganti kurikulum, tidak apa-apa. Bisa juga kita berpendapat “itu bukan urusan saya, jadi bukan masalah besar”.

 

 

Firman Tuhan mengajarkan bahwa Tuhan akan menghukum nabi atau imam sebagai gambaran hamba Tuhan yang melakukan tipu. Apa penipuannya yaitu ketika menganggap remeh suatu masalah, memandang ringan suatu persoalan dan berkata “damai sejahtera” tapi sesungguhnya tidak ada damai sejahtera.

Melalui sharing ini saya mengajak untuk setiap kita terbuka dan melihat dengan terang bahwa situasi bangsa ini sedang tidak baik-baik saja. Doakan bangsa kita. Penyusupan-penyusupan yang melemahkan iman Kristen akan terus terjadi. Baik melalui bahan ajar atau pun tayangan-tayangan di berbagai media. Kalau umat Tuhan tidak waspada, kita akan mudah dikalahkan, dihancurkan dan digembosi iman kita pelan-pelan.

Jangan sampai ketika ada yang menghujat, mengolok atau melecehkan iman kita secara terang-terangan dan viral, baru kita berteriak dan merasa sebagai korban. Namun terhadap penyusupan dalam buku pelajaran seperti ini kita diam saja.

Sahabat Kristus, mari terus bawa bangsa ini dalam doa. Ketika kemarin kami mengetahui fenomena ini kami sampaikan pada teman-teman dalam grup pelayanan kami. Saat itu kami bawa dalam keprihatinan dan berdoa supaya hal ini tidak terulang lagi dan bisa teratasi dengan baik. Mari saatnya kita menjadi hamba Tuhan atau umat Tuhan yang benar, yang tidak melakukan tipu dan memandang ringan suatu masalah yang berkaitan dengan iman kita. Tetap setia sampai garis akhir. Tuhan Yesus memberkati. (Untuk dukungan doa. Mizpa Ministry. WA: 0895623356501)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KESAKSIAN PELAYANAN

Jumpa Dengan Tuhan Edisi 09 November 2023 "Kuat Di Dalam Tuhan"

  JUMPA DENGAN TUHAN Judul     : Kuat Di Dalam Tuhan Baca     : Efesus 6:10 Akhirnya, hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan, di dalam kek...