SAAT TEDUH PAGI HARI
Judul : Besar
Bacaan : Yohanes 3 : 16
Karena begitu besar kasih
Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal,
supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh
hidup yang kekal.
Sahabat Kristus, tentu
saja kita tidak akan asing dengan bagian firman Tuhan tersebut. Sudah khatam
atau hafal bagi setiap orang yang mengaku dirinya Kristen. Seringkali dijadikan
ayat hafalan, sejak kita kecil, remaja hingga kita dewasa. Namun ketika
belakangan ini saya membacanya lagi, ada sebuah kata yang menarik perhatian
saya. Kata tersebut yaitu “besar”. Apa yang ada di bayangan anda ketika mendengar
kata besar ini.
Tentu kita mempunyai
penafsiran yang berbeda masing-masing dengan kata besar ini. Putri saya punya
sebuah boneka Doraemon yang besar diantara beberapa boneka Doraemon lain yang
dia suka. Oleh karena itu dia membedakan Doraemon yang besar itu dengan nama
“Mon Besar”.
Saya pernah menjadi
pembicara untuk sebuah retreat pelajar di daerah Pacet, Jawa Timur. Saat saya
mengadakan altar call, saya mendoakan seorang pemuda yang badannya besar sekali
sekitar 90 kg. Saat itu saya akan menumpangkan tangan di kepalanya, namun
sayang sekali tidak ada satu orang pun yang membantu, karena semua panitia juga
dijamah oleh Roh Kudus. Sehingga hampir semua yang hadir dilawat Tuhan sampai
menangis saat berdoa pemberesan pribadi. Pemuda ini ketika saya doakan tiba-tiba
terhuyung jatuh, rebah oleh kuasa Roh Kudus. Saya yang badannya jauh lebih
kecil pun berusaha keras untuk menangkap supaya kepalanya jangan terbentur
lantai. Rupanya dia mengalami kepahitan karena diputus cinta oleh pacarnya.
Firman Tuhan mengatakan
besar. Kasih Allah begitu besar dalam hidup kita. Hari ini ketika hidup kita
seperti mengalami banyak badai, banyak ketidak mungkinan dan banyak hal yang
mustahil jangan pernah kehilangan harapan. Tuhan sedang menyediakan sesuatu
yang besar dalam hidup kita yang hari ini belum kita ketahui dan tidak bis
akita duga.
Tiba-tiba saja suami anda
bertobat dan mengasihi istri dan anak-anak. Tak terduga ada pertolongan untuk
menyelesaikan tanggungan anda. Secara ajaib, penyakit anda sembuh. Tak disangka
ada jalan untuk mendapatkan pekerjan yang lebih baik. Asalkan kita tidak
kehilangan harapan. Selama kita masih tidak jemu untuk berharap pada Tuhan,
pemulihan yang besar itu akan terjadi dalam hidup kita dan mengubahkan seluruh
kondisi yang bagi kita sepertinya tidak mungkin.
Sahabat Kristus, Tuhan
tidak pernah memberi porsi yang tanggung, Dia mau dan mampu memberikan yang
besar bagi kita. Masalahnya, ketika Dia menjawab doa adakah kita masih bertahan
untuk berharap pada Tuhan atau jangan-jangan kita sudah lelah dan berhenti
berdoa. Jangan pernah kehilangan harapanmu pada Tuhan. Dia adalah Tuhan yang
tidak akan mengecewakan hidup kita. Tetap setia sampai garis akhir. Tuhan Yesus
memberkati. Untuk dukungan doa. Mizpa Ministry. WA: 0895623356501)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar